Tim Penilai Adipura Puji Kemajuan Pengelolaan Lingkungan Sinjai

Tim penilai Adipura saat menilai di MAN 1 Sinjai, Sabtu (24/3) pagi. (foto: Kari/sinjai info)
Tim penilai Adipura saat menilai di MAN 1 Sinjai, Sabtu (24/3) pagi. (foto: Kari/sinjai info)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Tim Penilai Adipura melakukan penilaian tahap kedua, Sabtu (24/3/2018) di Kabupaten Sinjai. Mereka melakukan penilaian di sejumlah titik di Kota Sinjai.

Beberapa titik pantau itu antara lain Terminal Tellu Limpoe di Kelurahan Bongki, Pasar Sentral Sinjai, instansi Pemerintahan, Sekolah, jalan, Ruang Terbuka Hijau dan beberapa titik lokasi penilaian.

Mereka melakukan penilaian terhadap kebersihan, sarana, sampai sistem pengolahan sampah. Juga melihat langsung setiap sudut sekolah atau kantor sembari sesekali mengambil gambar.

Selama melakukan penilaian, tim penilai adipura ditemani oleh beberapa staf dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutan (DLHK) Kabupaten Sinjai.

Mereka terdiri dari tiga orang yakni Maria Natalie dari Kementerian Lingkungan Hidup, Agusdina dari Dinas Pengelolaan Lingkungan Hidup (DPLH) Propinsi Sulsel dan Deni dari unsur LSM.

Saat ditemui di MAN 1 Sinjai Utara, Agusdina mengatakan bahwa dari hasil pemantauan beberapa titik, ada kemajuan yang signifikan dibanding penilaian tahap pertama.

“Dibanding penilaian tahap pertama, ada banyak perubahan dan pembenahan yang telah dilakukan dan ini tentunya sangat positif dan berharap kondisi seperti ini tetap dipertahankan,” ungkapnya. (Kari)