Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Bertempat di ruang pola Kantor Bupati, Pemerintah Kabupaten Sinjai menerima pengarahan yang disampaikan langsung Kepala BPK RI terkait pengelolaan keuangan daerah, Selasa (8/9/2020).
Sosialisasi ini dihadiri Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, dan Wakil Bupati Hj. A. Kartini Ottong serta Kepala OPD lingkup Pemkab Sinjai.
Dalam kegiatan tersebut Ketua BPK RI, Wahyu Priyono menyampaikan beberapa poin penting dalam hal pengelolaan keuangan suatu daerah, dan berharap apa yang dipaparkan bisa meningkatkan pertanggungjawaban dalam pengelolaan keuangan.
“Sosialisasi ini dilakukan untuk mengingatkan pentingnya melaksanakan pertanggungjawaban pengelolaan keuangan dengan tertib, akurat dan akuntabel” jelasnya.
Wahyu juga menyampaikan pentingnya kesadaran dan tanggungjawab dalam menwujudkan tata kelola keuangan yang baik, agar terwujud tata kelola yang transparan dan akuntabel sehingga arah dan manfaat dari Anggaran Pendapatan tersebut benar-benar bisa dirasakan oleh masyarakat.
“Perlunya pertanggungjawaban dan perlunya akuntabilitas, yaitu untuk mengetahui apakah program kegiatan yang dilakukan itu sudah berjalan secara ekonomis, efisien atau efektif”
tandasnya.
(Resky)