Ini Para Juara Lomba Musikalisasi Puisi Dispora

Kadispora Sinjai, Hasir Ahmad membuka pelaksanaan lomba musikalisasi puisi di Pantai Mallenreng, Rabu (28/10) malam. Acara ini juga menjadi media sosialisasi Perda Kepemudaan. (foto: ZAR/sinjaiinfo)
Kadispora Sinjai, Hasir Ahmad membuka pelaksanaan lomba musikalisasi puisi di Pantai Mallenreng, Rabu (28/10) malam. Acara ini juga menjadi media sosialisasi Perda Kepemudaan. (foto: ZAR/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Timur, — Sanggar Seni Pasija berhasil menjuarai lomba musikalisasi puisi yang diadakan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Sinjai, Rabu (28/10/2020) malam di Pantai Mallenreng.

Juara kedua lomba ini diraih UKM Senior dan juara ketiga UKM Seni Lontara. Sementara juara favorit direbut Sanggar Seni IMM Sinjai. Ada 8 peserta yang mengikuti lomba yang diadakan memperingati Hari Sumpah Pemuda ini.

Sebelumnya, Ketua panitia pelaksana yang juga Kepala Bidang Kepemudaan Dispora, H. Jum Hidayat dalam laporannya menyampaikan, sebelum kegiatan ini dilaksanakan terlebih dahulu berembuk dengan beberapa tokoh pemuda dan organisasi pemuda yang ada di Sinjai. “Akhirnya disepakati menggelar lomba musikalisasi puisi,” ungkapnya.

Sementara itu Kadispora Sinjai, Hasir Ahmad menyebutkan bahwa selain lomba musikalisasi puisi, pihaknya juga memanfaatkan media pertunjukkan tersebut sebagai ajang mensosialisasikan Perda Kepemudaan.

Usai pelaksanaan lomba, Dispora Sinjai melalui Kasi Infrastruktur Kepemudaan, Pagga Kantoro mensosialisasikan pasal-pasal yang ada dalam Perda Kepemudaan Kabupaten Sinjai.

Kegiatan dihadiri Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf. Ely Asyer Sitompul, Ketua KNPI Sinjai, Ketua DPC AJOI Sinjai, Kepala Desa Panaikang, serta tokoh pemuda di Sinjai. (kari)