Wakil Gubernur Hadiri Puncak Acara Hari Jadi Sinjai

Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman didampingi Bupati Sinjai Andi Seto Asapa, berjalan masuk ke Ruang Utama DPRD Sinjai mengikuti rapat paripurna Hari Jadi Sinjai, Sabtu (27/2) siang. (Foto: Awal/sinjaiinfo)
Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman didampingi Bupati Sinjai Andi Seto Asapa, berjalan masuk ke Ruang Utama DPRD Sinjai mengikuti rapat paripurna Hari Jadi Sinjai, Sabtu (27/2) siang. (Foto: Awal/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah batal ke Kabupaten Sinjai untuk menghadiri puncak acara Hari Jadi ke-457 Sinjai (HJS). Nurdin harus berurusan dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Mantan Bupati Bantaeng ini akhirnya digantikan Wakil Gubernur, Andi Sudirman Sulaiman. Wakil Gubernur tiba di Gedung DPRD Sinjai pada, Sabtu (27/2/2021) pukul 13.25 wita. Ia didampingi Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa dan unsur Forkopimda.

Didampingi Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa, dan Wakil Bupati Sinjai, Andi Kartini Ottong, Wakil Gubernur menempati kursi yang disiapkan DPRD Sinjai, di ruang paripurna.

(rezky amalia/awal)