Kapolres Sinjai Kumpulkan Senjata Api Personelnya

Kapolres Sinjai, AKBP Iwan Irmawan memeriksa kondisi fisik dari senjata api yang dipinjam pakai personelnya, Kamis (4/3) pagi. Termasuk memeriksa administrasi surat senjata api tersebut. (foto: humas polres)

 

Kapolres Sinjai, AKBP Iwan Irmawan memeriksa kondisi fisik dari senjata api yang dipinjam pakai personelnya, Kamis (4/3) pagi. Termasuk memeriksa administrasi surat senjata api tersebut. (foto: humas polres)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Semua senjata api (senpi) yang dipinjam pakai oleh anggota Polres Sinjai dikumpulkan di halaman Mapolres Sinjai, Kamis (04/3/2021) pagi atas perintah Kapolres Sinjai, AKBP Iwan Irmawan.

Setelah semua terkumpul, Kapolres Sinjai didampingi Wakapolres Sinjai Kompol Sarifuddin, memeriksa satu persatu senpi tersebut. Yang diperiksa adalah kelayakan dan administrasinya atau surat senpi apakah masih aktif atau sudah tidak berlaku lagi, termasuk masa berlaku tes psikologi pinjam pakai senpinya.

Kapolres Sinjai menjelaskan, pemeriksaan senpi yang dipinjam pakaikan kepada personel dilaksanakan sebagai langkah antisipasi penyalahgunaan senjata api oleh anggota Polres Sinjai.

“Pemeriksaan dilakukan sebagai langkah penertiban terhadap personel pengguna senpi, baik dari segi kebersihan senpi maupun administrasi pinjam pakai senpi,” ujar Kapolres Sinjai.

Ia juga mengimbau agar anggota yang memegang senpi menjaga kebersihan senpi dinas yang dipinjam pakaikan, dan senpi akan ditarik dan digudangkan apabila masa waktu berlaku surat pemakaian senpi sudah berakhir.

(ZAR)