Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sinjai, sekaligus Anggota DPRD Sinjai dari Fraksi Partai Gerindra, Ardiansyah Haris menjadi pemateri pada dialog yang dilaksanakan oleh Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMEA/SMK 1 Sinjai.
Dialog, bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai, Jumat (6/5/2022) pagi. Kegiatan ini dalam rangkaian Reuni Akbar Kilau Gemilang 56 Tahun IKA SMEA/SMK 1 Sinjai dengan tema ‘Menyatukan 55 Simpul Alumni untuk Merawat Ingatan, Menjaga Ikatan dalam Satu Momen”.
Sementara khusus Dialog Kewirausahaan tersebut bertema “Membangun Karakter Jiwa Usaha yang Berinovasi dalam Persaingan Global”.
“Apresiasi untuk IKA SMK 1 Sinjai membuat acara FGD (Forum Group Discussion), dan mengambil tema wirausaha sebagai awareness akan pentingnya berwirausaha di masa sulit saat ini, masa krisis atau turbulens diakibatkan masih pandemi covid-19,” kata Ardiansyah, usai dialog.
“Ke depannya, era disrupsi kian gencar merubah tatanan ekonomi, banyak kesempatan atau lapangan pekerjaan yang bakal tergantikan oleh sistem digital atau robotic, serta sistem metaverse siap menghadang,” tambahnya.
Ardiansyah juga berharap IKA SMK Negeri 1 Sinjai menjadi pioner lembaga pendidikan dalam mencetak lulusan berskill kongkret dalam bidang masing-masing sesuai passionnya.
“Harapan saya sebagai kapasitas Ketua BPC HIPMI Sinjai di acara dialog wirausaha IKA SMKN 1 Sinjai, SMKN 1 Sinjai sebagai salah satu lembaga pendidikan menjadi pioner dalam mencetak lulusan berskill kongkret dalam bidang masing-masing sesuai passion nya, siap kerja dan memilih profesi wirausaha muda, serta bermanfaat bagi sekitar, terutama roda perekonomian Kabuaten Sinjai,” tutupnya.
Turut menjadi pemateri pada kegiatan ini antara lain Direktur PDAM Sinjai yang juga Ketua IKA SMKN 1 Sinjai, Nasrullah Mustamin, anggota DPRD Sulsel A. Muhtar Mappatoba, serta praktisi, Musaddaq.
(Agusman)