Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Hadiah Lomba Video Kreatif dalam rangka Hari Anti Korupsi Sedunia (HAKORDIA) tahun 2022 tingkat pelajar SD dan SMP se-Kabupaten Sinjai, diserahkan kepada semua pemenang lomba.
Penyerahan hadiah lomba yang digagas Kejaksaan Negeri Sinjai dan Dinas Pendidikan Sinjai ini bertempat di Aula Kejaksaan Negeri Sinjai, Jalan Jenderal Sudirman, Rabu (28/12/2022) siang.
Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sinjai, Irwan Suaib mengapresiasi kejaksaan negeri Sinjai atas kerjasama dalam kegiatan lomba video kreatif.
“Apresiasi dan penghargaan kepada Kejaksaan Negeri Sinjai atas bimbingan dan arahan kepada kami, terutama di lingkup Dinas Pendidikan sehingga kami bisa lebih memberikan edukasi dan langkah-langkah untuk memberikan pembelajaran anti korupsi kepada para pelajar,” jelas Irwan Suaib.
“Saya juga berharap ini merupakan bagian dari komitmen dari dinas pendidikan dan Kejaksaan Negeri Sinjai dalam menguatkan budaya anti korupsi di kalangan pelajar khususnya di Kabupaten Sinjai, bukan hanya di hari anti korupsi sedunia tapi juga di momen-momen lain pelajar ini bisa lebih memahami anti korupsi,” tandasnya.
Irwan yang juga Kepala Bappeda Sinjai ini melempar ide tentang kemungkinan di tahun 2023 bukan hanya lomba video kreatif, tapi mungkin ada penyuluhan ataupun gagasan-gagasan lain tentang pemahaman budaya anti korupsi di kalangan pelajar.
Sementara itu Kepala Kejaksaan Negeri Sinjai, Zulkarnaen, berharap nantinya siswa bisa berperan untuk menjadi role model di tengah-tengah masyarakat agar memberikan pemahaman-pemahaman dan perilaku-perilaku anti korupsi.
Adapun sekolah yang mendapatkan juara dalam lomba video untuk tingkat SD yaitu:
Juara 1: SDN 193 Jenna
Juara 2: SDIT Thoriqul Jannah
Juara 3: SDN 84 Mangarabombang
Tingkat SMP
Juara 1: UPTD SMPN 1 Sinjai
Juara 2:UPTD SMPN 4 Sinjai
Juara 3: UPTD SMPN 2 Sinjai
(agusman)