Mobil Dinas yang Jatuh di Muara Sungai Tangka Milik Kementerian Naker

Warga dan nelayan setempat berhasil mengevakuasi mobil innova dari dasar sungai, di muara sungai tangka, Kelurahan Lappa. (dok/bpbd)
Warga dan nelayan setempat berhasil mengevakuasi mobil innova dari dasar sungai, di muara sungai tangka, Kelurahan Lappa. (dok/bpbd)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Mobil minibus yang jatuh di muara Sungai Tangka, Kelurahan Lappa, Kecamatan Sinjai Utara, diidentifikasi adalah milik Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Kota Makassar.

BBPVP Kota Makassar beralamat di Jalan Taman Makam Pahlawan, Kecamatan Panakukang.

Mobil jenis Toyota Innova dengan plat nomor B 1307 SQQ ini jatuh ke sungai, pada Sabtu (25/3/2023) sekira Pkl. 14.30 wita.

Mobil dinas ini berhasil dievakuasi warga dan nelayan setempat menjelang waktu buka puasa. Saat dievakuasi, mobil ini terlihat memiliki dua plat. Bagian luar adalah plat merah, kemudian ada plat hitam dengan nomor yang sama.

Selain memiliki dua plat nomor, mobil dinas milik BBPVP Kementerian Tenaga Kerja (kemnaker) ini diduga belum memperpanjang surat tanda nomor kendaraan. Pada plat merahnya masih tertera angka 02.23 atau bulan Februari tahun 2023.

Seperti diberitakan sebelumnya, warga serta nelayan di sekitar muara Sungai Tangka, Lengkongnge, Kelurahan Lappa, Kecamatan Sinjai Utara dikejutkan dengan jatuhnya sebuah mobil di sungai.

Lokasi jatuhnya mobil ini berada persis di dekat tambatan perahu nelayan, dan tempat favorit memancing ikan warga Sinjai yang hobi memancing. (ZAR)