Sinjai.Info, Sinjai Utara,-– SDN 103 Bontompare, Kecamatan Sinjai Utara mengadakan In House Training (IHT) Pemanfaatan TIK Berbasis Multimedia dalam Kegiatan Pembelajaran. IHT bertempat di ruang guru SDN 103 Bontompare, Minggu (19/11/2023).
Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Sekretaris Dinas Pendidikan (Sekdis) Kabupaten Sinjai, Dian Purnamasari.
Sekretaris Dinas Pendidikan, Dian Purnamasari, dalam sambutannya menyampaikan perlu adanya peningkatan penguasaan pemanfaatan TIK secara utuh, baik dalam pemanfaatan peningkatan kompetensi guru maupun dalam proses pembelajaran di sekolah.
“Maka melalui pelatihan Pengembangan TIK Berbasis Multimedia ini diharapkan dapat mengembangkan dan membuat model-model bahan ajar yang dapat digunakan peserta didik,” ujar Dian Purnamasari.
“Tentunya semua kebijakan yang digulirkan oleh Mendikbud akan berdampak pada kemajuan pendidikan, oleh karena itu bapak ibu guru selaku lokomotif utama penggerak pada dunia pendidikan harus fokus, dan lebih serius dalam mencerdaskan anak didiknya serta manfaatkanlah teknologi sebaik mungkin untuk memudahkan proses belajar mengajar di sekolah,” tutupnya. (adv)