Anggota Satpol PP Nyaris Diseruduk Sapi Saat Operasi Ternak

Anggota Satpol PP Sinjai nyaris diseruduk Sapi saat patroli ternak di Jl. Amanagappa. (dok/satpol pp)
Anggota Satpol PP Sinjai nyaris diseruduk Sapi saat patroli ternak di Jl. Amanagappa. (dok/satpol pp)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Personel Satpol PP Sinjai nyaris diseruduk Sapi, saat berusaha mengamankan kawanan Sapi yang masih ditemukan berkeliaran di Jl. Amanagappa dan Jl. Halim Perdana Kusuma, Kecamatan Sinjai Utara, Kamis (14/12/2023) pagi.

Beruntung anggota Satpol PP tersebut cepat menghindar, dan anggota Polisi Pamong Praja lainnya datang membantu menarik tali Sapi.

Personel Satuan Polisi Pamong Praja (satpol pp) unit PRC, sejak dua hari terakhir ini memang gencar melakukan patroli operasional ternak yang dipimpin kepala unit praja reaksi cepat.

“Operasi hari ini kembali diamankan enam ekor ternak diantaranya empat ekor Kambing dan dua ekor Sapi,” kata Kadis Satpol PP dan Damkar Sinjai, Agung Budi Prayogo.

Ternak yang diamankan tersebut kata Agung, dibawa ke Pos Unit PRC untuk ditindaki selanjutnya. Alumni STPDN ini berharap pemilik ternak tidak lagi melanggar aturan dengan cara mengandangkan ternaknya. (ZAR)