hari jadi
Ragam

Mudik ke Makassar, Mahasiswi Ini Titip Motornya di Polsek Sinjai Timur


  Minggu, 7 April 2024 1:34 pm

Salma (baju hitam), mahasiswi yang menitipkan motornya di Polsek Sinjai Timur karena akan mudik ke Makassar. (Dok/kari)

Sinjai.Info, Sinjai Timur,– Polsek Sinjai Timur, Kecamatan Sinjai Timur, sedikitnya telah menerima tiga sepeda motor dan satu mobil yang dititipkan warga Sinjai Timur yang hendak mudik.

Jasa penitipan kendaraan bermotor ini memang sudah disampaikan Kapolres Sinjai sejak pekan lalu. Semua Polsek diimbau menerima penitipan kendaraan dan dilarang menerima uang jasa penitipan alias gratis.

Menurut Kapolsek Sinjai Timur, Iptu Muksin Sirajuddin, program ini dalam rangka pelayanan dan perlindungan terhadap masyarakat di wilayah kerjanya.

“Langkah ini juga untuk mengantisipasi tindak kejahatan serta memberikan jaminan keamanan barang berharga yang ditinggal mudik lebaran,” kata Kapolsek Sinjai Timur, Minggu (7/4/2024).

Penitipan barang tersebut ungkap Kapolsek, dijaga ketat anggota polsek Sinjai Timur selama 24 jam. “Penitipan tersebut tidak dipungut biaya alias gratis dengan catatan melengkapi surat kendaraan berupa STNK dan identitas berupa KTP,” jelas Kapolsek.

Sementara itu Salma, mahasiswi Sinjai yang menitipkan motornya di Mapolsek menjelaskan alasan menitipkan sepeda motornya di kantor Polsek Sinjai Timur.

“Kebetulan motor saya kurang bisa di pakai ke Makassar. Makanya saya berinisiatif untuk menitipkan motor saya ke sini di Polsek Sinjai Timur,” ungkapnya terkesan akan layanan di Mapolsek Sinjai Timur.

(Kari)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top