Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Pemerintah Kabupaten Sinjai menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan yang dirangkaikan dengan Hari Kesehatan Nasional ke- 60 Tahun 2024.
Upacara berlangsung di halaman Kantor Bupati Sinjai, Minggu (10/11/2024). Bertindak selaku inspektur upacara (Irup), Penjabat (Pj) Bupati, Andi Jefrianto Asapa.
Peringatan Hari Pahlawan tahun ini mengusung tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu”.
Sambutan seragam Menteri Sosial yang dibacakan Pj Bupati menyampaikan bahwa tema yang diusung pada peringatan Hari Pahlwan tahun ini mengandung makna yang mendalam dan relevan bagi semua lapisan masyarakat.
“Teladani pahlawanmu berarti bahwa segala pikiran dan perbuatan harus diilhami oleh semangat kepahlawanan. Sementara itu, cintai negerimu bermakna bahwa setiap bentuk pengabdian harus memberikan kontribusi yang berarti bagi kemajuan bangsa Indonesia,” jelasnya.
Pj. Bupati juga menggarisbawahi pentingnya persatuan dan solidaritas di tengah situasi global yang dinamis dan tidak menentu.
“Mencintai negeri ini adalah juga dengan memperkuat jalinan kesetiakawanan sosial dan persatuan, serta menghidupkan kembali nilai persaudaraan sesama anak bangsa,” Tegas Andi Jefrianto.
Ia juga berharap agar setiap peringatan Hari Pahlawan memunculkan sosok-sosok baru yang mampu menginspirasi bangsa melalui inovasi dan tindakan nyata.
Dalam kesempatan itu, Pj. Bupati Sinjai juga memaparkan target Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) di tahun 2025 yang mencakup beberapa sasaran utama seperti peningkatan pendapatan per kapita dan pengentasan kemiskinan menuju nol persen.
Selain itu peningkatan pengaruh internasional, daya saing sumber daya manusia, serta penurunan emisi gas rumah kaca (GRK) menuju nol.
“Semua target ini menjadi arah fokus kita bersama, tidak hanya dalam bidang kesehatan tetapi juga pada sektor-sektor lainnya,” ungkapnya.
Sementara pada peringatan HKN, Pj Bupati mengingatkan pentingnya kesadaran masyarakat akan kesehatan. “Kesehatan adalah aset utama untuk melanjutkan pembangunan dan memajukan masyarakat,” tambahnya.
Upacara ini juga dihadiri oleh para Forkopimda, Ketua DPRD Sinjai Fachriandi Matoa, Pj. Sekda, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD dan diikuti oleh para ASN lingkup Pemkab Sinjai, Polres, Kodim 1424 Sinjai dan tenaga kesehatan.
Sebagai bagian dari rangkaian acara, Andi Jefrianto juga menyerahkan penghargaan kepada sumber daya manusia kesehatan terbaik tingkat puskesmas dan RSUD. Ia juga memberikan bingkisan kepada para veteran Kabupaten Sinjai sebagai bentuk apresiasi atas jasa mereka bagi bangsa. (Adv)