Sinjai.Info, Bulupoddo,– Seperti akar pohon yang menjalar kemana-mana, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sinjai nomor urut 4, Andi Kartini Ottong-Muzakkir (BerakarMi) makin mendapat tempat di hati masyarakat Sinjai.
Bahkan tingkat keterpilihan pasangan ini mengalami peningkatan menjelang masa pencoblosan 27 November 2024 mendatang. Kampanye masif dan terukur menjadi alasan kenapa pasangan ini adalah kandidat kuat memenangkan Pilkada Sinjai.
Semua kecamatan hingga pedesaan sudah disasar pasangan BerakarMi, baik dalam bentuk kampanye dialogis atau sekadar menghadiri undangan hajatan dari warga.
Setiap kali berkunjung, ada saja kelompok masyarakat yang menyatakan sikap siap mendukung dan menjadi tim pemenangan BerakarMi. Seperti saat Tim Brigade BerakarMi berkunjung di kediaman Petta Sultan, warga Desa Bulutellue, Kecamatan Bulupoddo.
Petta Sultan mengaku senang dikunjungi tim pemenangan BerakarMi, dan menyatakan rasa bangganya. Ia pun siap memberi dukungan penuh terhadap pasangan calon nomor 4.
“Kami cuma melihat baliho saja di jalan dan Andi Kartini saja yang kami kenal calonnya karena pernah jadi wakil Bupati Sinjai, dan insya Allah kami seluruh keluarga mendukung nomor 4,” ungkap Sultan.
Ketua Tim Brigade, Musaddaq mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat warga di Bulutellue. Kepada warga setempat, Musaddaq menjelaskan visi misi BerakarMi diantaranya akan melanjutkan program BPJS Gratis dan seragam sekolah gratis.
Musaddaq juga menekankan pentingnya memilih pasangan calon yang punya pengalaman di pemerintahan. “Paslon nomor 4 sudah sangat berpengalaman di pemerintahan, pernah dua periode Wakil Ketua DPRD dan Wakil Bupati satu periode,” jelasnya.
Tampak hadir pula mendampingi Tim Brigade adalah Muh Arfin Hks yang baru kali ini bergabung di Paslon BERAKAR-MI. Kehadiran Arfin yang sebelumnya tim sukses Paslon lain menunjukkan semangat baru dalam upaya memenangkan nomor 4 di Pilkada Sinjai. (Adv)