Anggota Karang Taruna Belajar Jadi Penyelenggara Jenazah

Pengurus Karang Taruna Desa Alenangka, mahasiswa KKN UNM dan pengurus PKK mengikuti pelatihan penyelenggara Jenazah, Minggu (11/10) siang. (foto: panpel)
Pengurus Karang Taruna Desa Alenangka, mahasiswa KKN UNM dan pengurus PKK mengikuti pelatihan penyelenggara Jenazah, Minggu (11/10) siang. (foto: panpel)

Sinjai.Info, Sinjai Selatan, — Karang Taruna Desa Alenangka, Kecamatan Sinjai Selatan bersama Mahasiswa KKN UNM dan PKK melaksanakan pelatihan penyelenggara jenazah di Masjid Jami Khaerul Yaqin Joalampe, Minggu (11/10/2020) siang.

Ketua Divisi Sosial dan Keagamaan, Sapri mengatakan kegiatan ini merupakan pembinaan dalam bidang agama dengan sasaran generasi muda, yang dipersiapkan sebaga kader yang nantinya akan di rekomendasikan ke pemerintah Desa untuk di SK-kan sebagi penyelenggara Jenazah di Desa.

“Melihat keadaan sekarang, kader untuk itu sudah rata-rata orang tua, olehnya itu kami mencoba mendorong pemuda terlibat,” ungkap Sapri.

Sementara itu Mahasiswa KKN UNM, Aldi mengatakan kegiatan ini merupakan apresiasi pihaknya terhadap Karang Taruna Desa Alenangka, yang bersedia bekerjasama dengan melaksanakan pelatihan ini.

Hadir selaku narasumber, Muh. Amir, Imam Desa Talle. Peserta berasal dari unsur Karang Taruna, mahasiswa KKN UNM, kader PKK, Posyandu, tokoh agama dan mahasiswa magang IAIM Sinjai.

(tamsil)