hari jadi
komunika

Awali 2020, Bupati Silaturahmi ke OPD


  Kamis, 2 Januari 2020 7:33 am

Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa saat membacakan sambutan pada acara silaturahmi dengan nelayan di rumah salah satu warga di Jalan Sultan Hasanuddin, Kamis (02/01/2020) siang. Bupati juga menyerah bantuan alat tangkap. (foto: khamil)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa mengawali hari kerja perdana di 2020, dengan mengunjungi sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Pada Kamis (02/01/2020) pagi, Bupati bersilaturahmi dengan jajaran Dinas Pendidikan (Disdik) Sinjai di Kantor Disdik, Jalan RA. Kartini. Disdik Sinjai saat ini dipimpin Andi Jefrianto Asapa.

Dari Dinas Pendidikan, Bupati melanjutkan silaturahminya ke rumah salah satu warga di Jalan Sultan Hasanuddin, untuk menyerahkan bantuan kepada para nelayan.

Tampak hadir menyertai bupati antara lain Wakil Bupati, Hj. A. Kartini Ottong, serta Ketua DPRD, Lukman H. Arsal. Di tempat ini Plt. Kadis Perikanan drh. Aminuddin Zainuddin menjelaskan sejumlah program instansinya pada 2020.

“Mudah-mudahan bantuan peralatan tangkap ini bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan kita. Bantuan ini berasal dari kementerian,” harap Bupati.

Alumnus S2 di Australia ini juga meminta para nelayan bisa beradaptasi dengan peralatan yang mungkin belum familiar di kalangan mereka. Bantuan yang diserahkan bupati adalah sampan fiber dan fish finder.

(ZAR)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top