Bawaslu dan IAIM Kerjasama Pengawasan Pemilu

Rektor IAIM Sinjai, Dr. Firdaus (dua dari kanan) saat menandatangani MoU bersama Ketua Bawaslu Sinjai, Muhammad Rusmin, Senin (28/09) pagi. (foto: tamsil/sinjaiinfo)
Rektor IAIM Sinjai, Dr. Firdaus (dua dari kanan) saat menandatangani MoU bersama Ketua Bawaslu Sinjai, Muhammad Rusmin, Senin (28/09) pagi. (foto: tamsil/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Badan Pengawasan Pemilu (bawaslu) Kabupaten Sinjai menandatangani perjanjian kerjasama atau MoU dengan kampus Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai, Senin (28/09/2020) di Gedung Audiotorium H.Amir Said IAIM Sinjai.

Salah satu isi dari MoU ini adalah pelibatan kampus dalam pengawasan pemilihan dan Pemilu. Hal ini dijelaskan Ketua Bawaslu Kabupaten Sinjai, Muhammad Rusmin.

“Bawaslu melibatkan kampus dalam hal pengawasan pemilihan dan pemilu, karena keberadaan Bawaslu sebagi lembaga pengawasan memiliki keterbatasan,” ungkapnya.

Melibatkan lembaga independen untuk membantu dalam melakukan pengawasan, tambahnya, demi mewujudkan demokrasi yang sehat bermartabat.

“Ini menjadi tanggung jawab kita bersama bagi komponen bangsa, dan pada dasarnya kampus menjadi bagian terpenting dalam membangun demokrasi yang baik dan sehat,” terangnya.

Sementara itu Rektor IAIM Sinjai, Dr. Firdaus mengatakan bahwa kerjasama ini adalah bentuk sinergitas sebagai masyarakat kampus untuk gerakan cerdas memilih sesuai dengan rasional, dan berani menghadapi ketika terjadi kecurangan dalam pemilu.

(Tamsil)