Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Sinjai mengagetkan personil Satuan Polisi Pamong Praja dan Damkar Sinjai. Personil BNK tiba-tiba datang di Kantor yang beralamat di Lingkungan Tanassang ini, Selasa (07/08/2018) pagi dengan tujuan melakukan tes urine.
Sebanyak 371 personil Satpol PP dan Damkar yang rencananya akan dites urine, namun hanya 302 personil yang hadir. “Sisanya 69 orang ada yang izin karena sakit, ada yang dinas luar dan piket,” kata Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Sinjai, Agung Budi Prayogo.
Agung juga menjelaskan bahwa tes urine yang dilaksanakan bersama Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Sinjai bertujuan untuk mencegah dan memberantas penggunaan narkoba.
“Kami mendukung program dari BNK Kabupaten Sinjai dalam memberantas Narkoba khususnya di internal Satpol PP dan Damkar,” katanya. (kari)