Bupati-Ketua DPRD Apresiasi Capaian WTP TA. 2019

Bupati Sinjai (kiri) didampingi Ketua DPRD Sinjai, memperlihatkan berita acara penyerahan LHP LKPD TA 2019, Kamis (11/06) pagi. Pemkab Sinjai kembali meraih opini WTP dari BPK RI untuk keempat kalinya. (foto: Kominfo)
Bupati Sinjai (kiri) didampingi Ketua DPRD Sinjai, memperlihatkan berita acara penyerahan LHP LKPD TA 2019, Kamis (11/06) pagi. Pemkab Sinjai kembali meraih opini WTP dari BPK RI untuk keempat kalinya. (foto: Kominfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Pemerintah Daerah Kabupaten Sinjai kembali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2019 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia.

Penyerahan opini WTP dari BPK RI melalui BPK Perwakilan Sulawesi Selatan dilakukan secara virtual di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai, Kamis (11/06/2020) pagi.

Opini WTP bagi ‘Bumi Panrita Kitta‘ sendiri adalah opini WTP yang keempat kalinya, setelah sebelumnya diraih pada 2016, 2017, dan 2018.

Kepala BPK Perwakilan Sulsel, Wahyu Priyono mengatakan penghargaan dan predikat yang diberikan kepada setiap daerah berprestasi itu tetap mengacu standar yang ditetapkan dalam proses pemeriksaan LKPD 2019.

“Kami hanturkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya atas partisipasi dan dukungan pemerintah. Untuk Kabupaten/Kota yang meraih WTP tidak boleh lengah dan berbangga diri karena bisa saja tahun depan opini yang diraih bukan lagi WTP,” katanya mengingatkan.

Ditemui usai Penyerahan LHP LKPD TA 2019, Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) mengaku bahagia dan bersyukur atas capaian tersebut.

Alhamdulillah, kita bersyukur bahwa opini WTP berhasil kita dapatkan. Dan ini adalah WTP keempat,” tutur Bupati ASA di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai.

Untuk itu, atas capaian tersebut, Andi Seto menyampaikan ucapan terima kasih kepada DPRD dan Perangkat Daerah dan tidak terlepas dari kebersamaan dan kerja keras serta dukungan seluruh masyarakat sehingga Sinjai kembali berhasil meraih opini WTP.

Kendati demikian, Bupati tetap memberikan beberapa catatan untuk dilakukan penyempurnaan-penyempurnaan di masa-masa yang akan datang.

“Sekali lagi, ini adalah bukti akuntabilitas dari pengelolaan keuangan daerah kita. Semoga ini menjadi penyemangat bagi teman-teman semua dalam pengelolaan keuangan daerah di masa-masa yang akan datang,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Sinjai, Lukman H. Arsal yang juga hadir dalam acara LHP LKPD virtual ini, tak dapat menyembunyikan rasa senang dan bahagianya atas capaian opini WTP ini.

“Ini capaian luar biasa. Sebagai Pimpinan DPRD, saya bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah dan seluruh jajarannya yang telah berjuang dan berusaha semaksimal mungkin untuk mencapai WTP. Ini berarti bahwa pengelolaan keuangan daerah di Sinjai itu akuntabel dan transparan, ” kata Lukman.

Kegiatan ini turut dihasiri oleh Wakil Bupati Sinjai Hj. A. Kartini Ottong, para Wakil Ketua DPRD Sinjai, Sekretaris Daerah Sinjai, Akbar dan beberapa Kepala Perangkat daerah.

(adv)