hari jadi
Ekobis

Bupati Sinjai Buka Pelatihan Manajemen Koperasi dan UKM


  Senin, 18 September 2023 1:21 pm

Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa membuka pelatihan peningkatan kapasitas pelaku koperasi dan ukm (foto: agusman/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa membuka secara resmi pelatihan Peningkatan Kapasitas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (PK2UKM) Kabupaten Sinjai.

Kegiatan ini dilaksanakan Pemerintah Daerah melalui Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai, dan bertempat di Aula Wisma Hawai, Jalan Persatuan Raya, Kecamatan Sinjai Utara, Senin (18/9/2023) siang.

Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai, H. Ramlan Hamid menyampaikan tujuan dan sasaran yang ingin dicapai pada kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan dan keterampilan wirausaha dalam pemasaran produk secara online.

“Juga manajemen usaha dan keuangan, serta peningkatan kapasitas koperasi. Dan
membentuk serta mengembangkan wirausaha di kalangan pemuda sehingga mampu membuka lapangan pekerjaan bagi dirinya sendiri, masyarakat di lingkungannya dan mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Sinjai,” terang Ramlan Hamid.

Kegiatan ini disambut baik Bupati Sinjai. Hal tersebut dikatakannya saat membuka acara. “Tentu saya mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas koperasi UMKM dan tenaga kerja Kabupaten Sinjai. Kegiatan ini cukup bermanfaat, yang mana dibutuhkan oleh teman-teman koperasi dan UMKM yang ada di Kabupaten Sinjai, karena tiap tahun minat usaha dari pemuda pemudi dan juga para ibu-ibu itu meningkat di Kabupaten Sinjai,” ucapnya.

Kegiatan ini berlangsung hingg 20 September 2023 dengan dua angkatan. Yang pertama di Wisma Hawai untuk para pelaku UMKM, dan akan dilanjutkan angkatan kedua dengan satu kelas di Hotel Grand Rofina untuk para pelaku koperasi.

Peserta yang dilatih sebanyak 80 orang, terdiri dari 40 orang peserta Pelatihan Digital Marketing, dan 40 Orang peserta Pelatihan Manajemen Usaha dan Keuangan. Peserta merupakan Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah yang berasal dari berbagai kecamatan di Kabupaten Sinjai, dan juga 25 peserta dari Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai.

Adapun materi yang disajikan pada kegiatan tersebut, yaitu pelatihan digital marketing, pelatihan manejemen usaha dan keuangan, dan pelatihan pemeriksaan kesehatan koperasi.

(agusman)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top