hari jadi
komunika

Bupati Tegaskan Perombakan Pejabat Dilakukan Obyektif


  Selasa, 2 Oktober 2018 10:55 am

Pejabat yang hadir saat Rakor Bidang Pemerintahan di ruang pola Kantor Bupati Sinjai (foto: humas)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa meminta semua pihak termasuk jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemkab Sinjai, untuk tidak termakan isu terkait perombakan pejabat di internal Pemkab Sinjai. Jika pun itu ada, ungkapnya, semua akan dilakukan secara obyektif.

“Saya mengharapkan untuk tidak termakan isu terkait perombakan pejabat. Saya meminta tetap bekerja profesional, tunjukkan kinerja dan saya bersama Andi Kartini akan melakukan penilaian obyektif terkait kinerja,” tegas Bupati, disela-sela pelaksanaan Rapat Koordinasi bidang pemerintahan di ruang pola Kantor Bupati, Selasa (02/10/2018).

Ia menambahkan, bagi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, menjadi ujian pertama untuk melaksanakan program 100 hari yang telah masuk dalam APBD Perubahan 2018, sehingga program-program tersebut yang berjumlah sekitar 84 kegiatan tidak hanya menjadi lips service tetapi dapat dinikmati oleh masyarakat.

“Terkait dengan Camat, Lurah maupun Kepala Desa diharapkan untuk semakin rajin berkantor karena ketika masa kampanye lalu, saya mendapatkan keluhan beberapa masyarakat tentang pengurusan di kantor tersebut, yang terhambat karena tidak ditemui pejabatnya di tempat,” bebernya.

Rapat yang turut dihadiri Wakil Bupati Andi Kartini Ottong, Kapolres Sinjai AKBP Ardiansyah, dan Dandim 1424 Letkol Inf Oo Sahrojat, ini diakhiri dengan acara pelepasan Tim Bantuan dari Pemkab Sinjai yang akan berangkat ke Palu, Sulawesi Tengah. (kari)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top