Catatan PHBI Sinjai, 1.216 Hewan Kurban di Hari Raya Iduladha 2024

Suasana lebaran iduladha di Masjid Islamic Center Sinjai. (Agusman/sinjaiinfo)
Suasana lebaran iduladha di Masjid Islamic Center Sinjai. (Agusman/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Sinjai mencatat sedikitnya 1.216 ekor sapi, dan 61 ekor kambing yang dilaporkan akan dikurban pada Hari Raya IdulAdha 1445 Hijriah/2024 Masehi.

PHBI Kabupaten Sinjai, seperti disampaikan Lukman sebagai Panitia IdulAdha bahwa jumlah tersebut tersebar di semua kecamatan di Kabupaten Sinjai.

“Data hewan kurban masyarakat Kabupaten Sinjai, yaitu 1.216 ekor sapi dan 61 ekor kambing. Pj. Bupati Sinjai satu ekor sapi, Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai satu ekor sapi dan Organisasi Perangkat Daerah Pemda Sinjai yang disebar di sembilan kecamatan sebanyak 10 ekor sapi,” ungkapnya Masjid di Islamic Center, Senin (17/06/2024) pagi.

Penyumbang hewan kurban terbanyak berasal dari Kecamatan Tellulimpoe, yakni 239 sapi dan 18 kambing. Disusul Kecamatan Sinjai Utara 223 Sapi dan 12 Kambing.

Selain itu jumlah kurban untuk masing-masing kecamatan, yaitu Sinjai Timur 115 Sapi 6 Kambing, Sinjai Tengah 79 Sapi 4 Kambing, Sinjai Selatan 135 Sapi 9 Kambing, Sinjai Barat 73 Sapi 5 Kambing, Sinjai Borong 29 Sapi 2 Kambing, Bulupoddo 44 Sapi 4 Kambing, dan Pulau Sembilan 6 Sapi dan 1 Kambing.

Salat IdulAdha di Islamic Center Sinjai turut dihadirj PJ. Bupati Sinjai T.R. Fahsul Falah bersama Pj. Ketua PKK kabupaten Sinjai Cut Resmiati, Sekertaris Daerah Kabupaten Sinjai A. Jefrianto Asapa, pimpinan OPD dan para unsur Forkopimda Kabupaten Sinjai.

(Agusman)