Deklarasi Anti Bullying SMPN 11 Sinjai Dihadiri Kabag Psikologi Polda Sulsel

Kabag Psikologi Polda Sulsel, AKBP Udin Yulianto, menjadi narasumber di UPTD SMPN 11 Sinjai, Kecamatan Sinjai Borong. (Agusman/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Borong,– Sumber Daya Manusia (SDM) menjadi aset terpenting dalam suatu organisasi atau dalam suatu komunitas. Ke depan, tahun 2045 seperti harapan pemerintah kita menuju Indonesia emas. Olehnya itu kita siapkan sejak dini, dari remaja, bahkan seharusnya mulai dari SD sudah ditanamkan tentang pentingnya kesehatan mental.

Paparan ini dijelaskan Kabag Psikologi Biro SDM Polda Sulsel, AKBP Udin Yulianto, saat hadir di UPTD SMPN 11 Sinjai, Kecamatan Sinjai Borong, Selasa (29/10/2024) pagi.

AKBP Udin Yulianto hadir dalam kapasitas sebagai narasumber kegiatan Psikoedukasi dan Gelar Karya P5 serta deklarasi anti bullying yang diadakan sekolah ini. Deklarasi ini difasilitasi Bagian Psikologi Biro SDM Polda Sulsel dan Polres Sinjai.

“Harapan kedepannya tidak hanya di sekolah ini, mudah-mudahan bisa ke seluruh jajaran sekolah lain. Artinya ayo kita sama-sama peduli terhadap kesehatan mental anak kita supaya kedepannya mereka menjadi lebih bagus dalam menata kehidupan, dan nantinya mereka siap jadi pemimpin,” harap Kabag Psikologi Polda Sulsel yang menyinggung pentingnya kesehatan mental.

Deklarasi anti bullying ini dibuka Kepala Dinas Pendidikan yang diwakili Kabid SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Sinjai, H. Husain Sapran. Dalam sambutannya Husain menegaskan bahwa bullying merupakan masalah yang sangat serius, sehingga kehadiran pejabat dari Polda Sulsel penting artinya untuk memberikan edukasi dan mencegah terjadinya kekerasan di lingkungan sekolah.

Hal senada dikatakan Kepala UPTD SMPN 11 Sinjai, Mansur S. Pihaknya juga berterima kasih kepada Kabag Psikologi Biro SDM Polda Sulawesi Selatan dan Polres Sinjai yang berkenan hadir di sekolahnya, dan memberikan edukasi kepada seluruh siswa.

Acara ini turut dihadiri Kabag SDM Polres Sinjai, AKP Samsul Bahri, Kasiwas Polres Sinjai Kompol Ambo Syahrir, Kapolsek Sinjai Borong AKP Sudirman Mando, Babinsa Desa Kassi Buleng, Serda Wahyudi, serta undangan lainnya.

Acara dimeriahkan dengan persembahan masing-masing kelas, seperti Kelas 7 membuat poster anti bullying, Kelas 8 membuat video singkat anti bullying, dan Kelas 9 persembahan senam anti bullying. Dari semua persembahan tersebut menunjukkan adanya keinginan kuat seluruh siswa untuk mencegah terjadinya tindak kekerasan di sekolah.

(Agusman/Jihad mg/Yunil mg)