hari jadi
komunika

DKIP Sinjai Gelar Kampanye Peduli Penyiaran Sehat


  Jumat, 4 Mei 2018 6:49 am

Asisten II Setdakab Sinjai saat membuka acara Kampanye Penyiaran Sehat, Jumat (4/5). (Foto: kari/sinjai.info)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (DKIP) Kabupaten Sinjai menggelar Kampanye Peduli Penyiaran Sehat, yang bertempat di Kafe Orange Hotel Sinjai, Jumat (04/5/2018) pagi.

Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Saluran Komunikasi Publik DKIP Sinjai, Hardi Achmad dalam laporannya menyampaikan bahwa Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada penyelenggara penyiaran, mahasiswa dan masyarakat untuk mengawasi dan menggunakan media secara bijak dan bertanggung jawab.

Juga harapnya, peserta khususnya mahasiswa dapat membentuk kelompok Forum Masyarakat Peduli Penyiaran Sehat atau FMPPS.

Asisten Perekonomian dan Kesra Setdakab Sinjai, dr. Hj. Nikmat B Situru yang mewakili Pelaksana Tugas Bupati Sinjai, menyampaikan apresiasi dengan adanya kegiatan ini sebab sejalan dengan visi dan misi Kabupaten Sinjai yakni terdepan dalam pelayanan publik.

Ia juga mengajak kepada masyarakat agar dapat memanfaatkan media sosial dengan baik serta dapat menyaring informasi secara sehat.

“Saya minta hati-hati menggunakan media sosial karena banyak informasi yang tidak sehat beredar di medsos,” jelasnya.

Nikmat mengharapkan agar peserta yang hadir dalam kampanye ini dapat mensosialisasikan tentang penyiaran sehat di lingkungan masing-masing

“Kami minta selepas pulang dari sini, peserta dapat memahami apa yang disampaikan oleh narasumber dan mensosialisasikannya ke masyarakat,” harapnya.

Kegiatan yang mengangkat tema ‘Gunakan Media Sebagai Saluran Komunikasi Publik Yang Sehat ini menghadirkan narasumber yakni Ketua Komisi Penyiaran Indonesua Daerah (KPID) Sulsel, Mattewakkan, dan Anggota KPID Bidang Perizinan, A. Muh. Irawan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala DKIP Sinjai H. Firdaus dan Sekertaris DKIP Sinjai Dr. Mansur. (Kari)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top