Ini Realisasi KUR di Bank Sulselbar dan BRI Sinjai

ATM Bank Sulselbar dan BRI (foto:yomaps)
ATM Bank Sulselbar dan BRI (foto:yomaps)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Selain menyalurkan kredit untuk Aparatur Sipil Negara (ASN), Bank Sulselbar Cabang Sinjai juga memberikan Kredit Usaha Rakyat atau KUR pada berbagai segmen seperti segmen peternakan, pertanian, perikanan, jasa, dan lainnya.

Hal ini dijelaskan Pemimpin Seksi Bisnis Bank Sulselbar Sinjai, Hasriadi Syam, Rabu (9/2/2022). Berdasarkan laporan realisasi penyaluran KUR menurut sektor ekonomi, PT. Bank Sulselbar Cabang Sinjai, hingga Desember 2021, menyalurkan KUR dengan total plafond atau jumlah kredit yang telah disalurkan sebesar Rp3.760.500.000 untuk 68 Debitur.

Dari plafond KUR tersebut, Sektor Perdagangan plafond sebesar Rp1.910.000.000 dengan jumlah Debitur 21, Sektor Jasa dengan plafond Rp645.000.000 jumlah Debitur 6, Sektor Industri dengan plafond Rp50.000.000 jumlah debitur 1, Sektor Peternakan/Sapi Potong dengan plafond Rp1.125.500.000 jumlah Debitur 39, dan Sektor Peternakan Ayam dengan plafond Rp30.000.000 jumlah Debitur 1.

“KUR ini untuk pelaku usaha Mikro dan Kecil di Kabupaten Sinjai. Khusus sektor sapi potong bekerja sama dengan Madeceng Farm,” kata Hasriadi Syam.

Sementara itu di BRI Sinjai, total jumlah KUR yang disalurkan pada 2021 sebanyak Rp530 milyar, plafond hingga Rp50 juta kepada 15.392 Debitur. Ini belum termasuk KUR sektor ritel.

“Namun jika digabung dengan daerah Bone Selatan, jumlah KUR yang tersalur sebanyak Rp832 milyar,” beber Akram Ahmad dari BRI Sinjai.

Pada tahun ini, plafon penyaluran KUR diberikan oleh pemerintah mencapai Rp373,17 triliun, dengan suku bunga tetap sebesar 6 persen. Namun setengah dari bunga tersebut akan disubsidi oleh pemerintah hingga Juni 2022 mendatang. Artinya, bunga diberikan hanya berlaku 3 persen saja.

(ZAR)