Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sinjai, Andi Jefrianto Asapa memimpin rapat persiapan Hari Jadi Sinjai (HJS) ke-460 Tahun 2024 di Ruang Pola Kantor Bupati, Selasa (06/02/2024).
Pada kesempatan tersebut, Sekda Sinjai menyampaikan peringatan HJS tahun ini digelar tidak sesemarak tahun sebelumnya karena ada pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu).
“Meski demikian, Kami meminta seluruh OPD untuk tetap berpartisipasi secara aktif dalam rangka peringatan HJS ini. Selain itu kami juga meminta agar masyarakat dilibatkan penuh dalam pelaksanaan kegiatan menyambut HJS sehingga masyarakat benar-benar bisa merasakan momentum perayaan HJS tahun ini,” jelasnya.
Sekda Andi Jefri juga berharap seluruh kegiatan dalam rangka peringatan HJS ini bisa berjalan dengan baik dan lancar.
“Kami harap koordinasi-koordinasi dapat terus dilakukan sehingga apapun persoalan yang kita hadapi dalam rangka pelaksanaan HJS ini kita bisa pecahkan bersama-sama,” harapnya.
Diketahui, HJS tahun ini bertema “Sinjai Maju, Ehao!. Akan digelar rapat paripurna di ruang rapat paripurna DPRD Sinjai terkait HJS pada 27 Februari 2024. (Adv)