Inilah 13 Kades Terpilih di Sinjai

Sinjai Utara, Sinjai.Info,- Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) pada 15 Desember 2016 lalu, mencatatkan hasil yang memuaskan bila dilihat dari tingginya jumlah wajib pilih yang menyalurkan hak suaranya.

Menurut Kepala Bagian Pemerintahan Desa (Pemdes) Setdakab Sinjai, A. Yusran Maddolangeng saat ditemui Sinjai Info di ruang kerjanya, Kamis (22/12/2016) pagi mengatakan bahwa persentase jumlah pemilih pada pilkades serentak tahun ini mencapai angka rata-rata 80 persen.

“Hal ini kemungkinan dipicu oleh waktu pelaksanaan pilkades yang bertepatan dengan jadwal istirahat nelayan kita, di mana salah satu potensi pemilih terbanyak adalah mereka para nelayan khususnya yang bermukim di wilayah pesisir Sinjai Timur dan Tellulimpoe.” urai A. Yusran. Ia menambahkan jika pelantikan kades terpilih akan dilakukan pada tanggal 28 Desember 2016. (ZAR)

Berikut nama-nama kades terpilih di Sinjai, beserta perolehan suaranya:

NO DESA – KEC NAMA PEROLEHAN SUARA
1 Bonto Tangnga – Sinjai Borong Kaswan M 337
2 Bonto Katute – Sinjai Borong Masri 740
3 Samaturue – Tellulimpoe Palewai 471
4 Massaile – Tellulimpoe Niswa 1.019
5 Pattongko – Tellulimpoe Rahman 812
6 Gareccing – Sinjai Selatan Irwan P 470
7 Alenangka – Sinjai Selatan Muh. Yusuf 1.018
8 Salohe – Sinjai Timur Abd. Ganie Gaffar 383
9 Lappacinrana – Bulupoddo Mulyanto 507
10 Bongki Lengkese – Sinjai Timur Djamil PT 282
11 Terasa – Sinjai Barat Nasse 643
12 Gantarang – Sinjai Tengah Insan 303
13 Tongke-Tongke – Sinjai Timur Sirajuddin 627