hari jadi
Ragam

Kapolres: Saya Akan Tindak Tegas Anggota yang Lakukan Pungli SIM


  Kamis, 26 Januari 2017 2:34 am

Sinjai Utara, Sinjai.Info,- Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Sinjai, AKBP. H. Agus Dwi Hermawan berjanji akan mengusut tuntas dugaan pungutan liar yang dilakukan anggotanya di bagian pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM).

Janji ini diutarakan kapolres saat menerima perwakilan Serikat Mahasiswa Muslimin indonesia (SEMMI) Kabupaten Sinjai, pada Rabu (25/1/2017) kemarin. Bahkan ia berjanji akan membentuk tim investigasi untuk melakukan penyelidikan terhadap biaya pengurusan SIM yang diduga telah melebihi ketentuan yang ada.

“Kami sangat menghargai dan berterima kasih atas penyampaian aspirasi adik-adik. Terhadap apa yang menjadi tuntutannya terkait pungutan biaya pengurusan SIM yang tidak sesuai, kami sudah membentuk tim investigasi sambil melakukan penyelidikan guna untuk mengungkap permasalahan yang sebenarnya,” Kata kapolres dihadapan puluhan pengurus SEMMI.Semmi2

“Jika benar-benar terbukti ada oknum yang melakukan seperti itu, kami tidak segan-segan untuk menindak tegas dan memberi sanksi disiplin,” tambah Agus Dwi yang juga hobi olahraga bermotor ini.

Sebelum diterima kapolres, SEMMI Sinjai sempat melakukan aksi unjuk rasa di depan Mapolres Sinjai. Mereka menduga ada oknum di satlantas yang melakukan pungutan liar pengurusan SIM. (ZAR)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top