hari jadi
Parlementaria

Ketua DPRD Terima Aspirasi APDESI


  Selasa, 9 April 2019 12:12 pm

Pengurus APDESI Sinjai saat membawa aspirasi mereka di DPRD Sinjai, Selasa (9/4). Mereka diterima Ketua DPRD Sinjai. (foto: risky/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara – Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Sinjai, kembali mendatangi Kantor DPRD Sinjai dengan membawa beberapa rombongan Kepala Desa dan puluhan massa, Selasa (9/4/2019) sore.

Kedatangan rombongan APDESI ini untuk mempertanyakan tindak lanjut dari aspirasi, yang sebelumnya mereka sampaikan terkait intervensi oknum ASN untuk memilih Caleg tertentu di Pemilu 17 April mendatang.

Pihak APDESI melalui Ketuanya, Andi Asis Soi meminta DPRD agar menyampaikan kepada APDESI hasil pembicaraan DPRD dengan Pemerintah Daerah terkait tuntutan yang pernah diajukan APDESI.

“Saat itu aspirasi kami pada Selasa pekan lalu meminta kepada pihak DPRD Sinjai untuk merekomendasikan kepada pemerintah daerah, untuk memberhentikan Irwan Suaib dari jabatannya selaku Pelaksana tugas Kepala Inspektorat Sinjai,” kata Ketua APDESI.

Kedatangan puluhan kepala desa bersama masyarakat ini diterima Ketua DPRD Sinjai, Abd Haris Umar didampingi Ketua Komisi I, Sabir dan anggota DPRD, Andi Hartati Malkab.

“Kami di DPRD hanya bisa memberikan rekomendasi, dan itu telah kami sampaikan kepada Pemerintah Daerah,” kata Ketua DPRD Sinjai. Hanya saja penjelasan ini tidak lantas membuat pengurus APDESI puas. (risky)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top