Sinjai.Info, Bulupoddo,- Ketua dan Anggota DPRD Sinjai, Abdul Haris Umar dan Ibrahim, meninjau lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 di Dusun Balle, Desa Tompobulu, Kecamatan Bulupoddo, Senin (29/7/2019). Keduanya juga melihat secara dekat proses penyelesaian jembatan gantung oleh TNI dan tim Vertical Rescue Indonesia (VRI).
Saat berkunjung Ketua dan anggota DPRD didampingi Dansatgas TMMD ke-105 Kodim 1424/Sinjai, Letkol Inf Oo Sahrojat. “Kami mengapresiasi kinerja TNI, VRI dan warga yang bahu membahu menyelesaikan jembatan gantung tersebut. Semoga jembatan gantung ini nantinya bisa digantikan dengan jembatan permanen,” harap Abdul Haris Umar.
Sementara itu Dandim 1424/Sinjai, mengaku bangga dengan semangat para prajurit yang diterjunkan di lapangan. “Mereka berbaur dengan warga masyarakat untuk membangun Desa Tompobulu. Disepakati bahwa TNI bersama warga akan mengejar target untuk merampungkan proyek sasaran fisik tambahan tersebut di Desa Tompobulu,” terangnya.
(Kari)