hari jadi
Parlementaria

Komisi III Soroti Rendahnya Realisasi Smart Kampung


  Selasa, 8 Februari 2022 4:49 pm

Ketua Komisi III DPRD Sinjai, H. Akmal memimpin Rapat Dengar Pendapat bersama Kadis Kominfo dan Persandian Sinjai, Selasa (8/2). Komisi III menyoroti masih kurangnya desa memiliki website (foto: Agusman/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Ketua Komisi III DPRD Sinjai, H. Akmal MS memimpin Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Kadis Kominfo dan Persandian Kabupaten Sinjai, Tamzil Binawan, Selasa (8/2/2022). Komisi III pada rapat ini menyoroti masih kurangnya desa yang memiliki website sebagai salah satu alat ukur keberhasilan program Smart Kampung.

Ketua Komisi III mengaku mempertanyakan realisasi Smart Kampung Pemda Sinjai karena hal itu masuk pada Visi Misi Bupati Sinjai. “Barang kali masih perlu digenjot karena masih ada beberapa desa yang belum memiliki website desa,” kata Akmal.

Sekaligus Akmal juga menyarankan agar, di dalam pelaksanaan smart kampung ini sekiranya lebih melirik dan memprioritaskan desa-desa yang memiliki potensi.

Menjawab sorotan Komisi III, Kadis Kominfo dan Persandian Kabupaten Sinjai mengatakan, 26 desa yang telah membuat website adalah hasil dari pelatihan, ahli teknologi yang mereka berikan kepada aparat desa.

“Jadi intinya, smart kampung ini bertujuan agar aparat desa bisa membangun dan membentuk website sendiri sehingga, ke depan semua pelayanan yang dilaksanakan di desa bisa lebih smart lagi ke depannya. Tapi mereka harus mengetahui, karena mereka sendiri yang harus membuat website,” jelas Tamzil Binawan.

“Upaya untuk menggenjot lagi sampai 80 desa kita rencanakan dalam waktu dekat dengan melaksanakan kegiatan pelatihan untuk semua desa yang belum memposting websitenya. Kemudian yang telah selesai kita akan ajarkan juga untuk mengembangkan website sehingga bisa menjadi basis pelayanan smart di tingkat desa,” tambah alumni STPDN ini.

RDP ini turut dihadiri Wakil Ketua Komisi III Andi Jusman, Sekretaris Komisi III Kamrianto. serta para anggota Komisi III DPRD Sinjai, yaitu Ambo Tuo, Zulkifli, Andi Abracham, Zainal Abidin Hasnur, Muzawwir, dan Ardiansyah.

Sementara dari Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian hadir mendampingi kepala dinas antara lain Kepala Bidang (Kabid) Aptika Diskominfo Sinjai Muhammad Takdir, Pranata Komputer Ahli Muda Haryanti Arief, dan Muhammad Rusyaid.

(Rezky Amalia)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top