hari jadi
Info Desa

Longsor di Dekat Pesantren Nurul Jibal Tellulimpoe, Butuh Alat Berat


  Rabu, 28 Juni 2023 9:01 pm

Material longsor menutupi badan jalan di samping Pondok Pesantren Nurul Jibal, Kec. Tellulimpoe. (dok/pusdalopsBPBD)

Sinjai.Info, Tellulimpoe,– Material longsoran berupa tanah dan bebatuan masih menutupi badan jalan di samping Pesantren Nurul Jibal, Dusun Tunreng, Desa Bua, Kecamatan Tellulimpoe, Kabupaten Sinjai.

Longsor terjadi pada Rabu, 28 Juni 2023, sekira Pkl. 01.00 wita. Curah hujan tinggi yang membuat tanah menjadi labil, menjadi penyebab terjadinya longsor pada tebing di dekat pesantren.

Selain tanah dan bebatuan, material lain seperti pohon kelapa, dan rerimbun bambu ikut jatuh dari tebing setinggi 10 meter.

Laporan Pusdalops BPBD Sinjai menyebutkan, pohon kelapa dan bambu sudah dibersihkan oleh kepala dusun bersama warga dibantu Bhabinsa. Hanya saja material tanah belum bisa disingkirkan karena membutuhkan alat berat dari Dinas PUPR.

Akibat peristiwa ini, jalan penghubung Desa Bua dan Desa Sukamaju tak dapat dilalui pengguna jalan. Aktivitas warga di dusun tersebut juga terganggu karena harus berputar jauh untuk pergi ke Desa Sukamaju

Masih dari data Pusdalops, BPBD Sinjai telah berkoordinasi dengan Dinas PUPR, Camat Tellulimpoe, Bhabinsa, dan Kepala Desa untuk penanganan lebih lanjut.

BPBD juga mengimbau warga sekitar agar senantiasa waspada ketika curah hujan tinggi, khususnya yang berada pada lereng bukit. (ZAR)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top