hari jadi
Ekobis

Maksimalkan Pajak Kendaraan, Samsat Lakukan Razia


  Rabu, 29 November 2017 12:27 am

Pegawai Samsat Sinjai bekerjasama Polres Sinjai melakukan razia terhadap penunggak pajak kendaraan

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap atau Samsat Kabupaten Sinjai terus berupaya mencapai target penerimaan pajak kendaraan bermotor sebelum tahun 2017 berakhir. Salah satu upaya yang dilakukan adalah mendatangi atau merazia pemilik kendaraan yang menunggak.

Menurut Kepala Samsat Sinjai, Arwin Jalil, pihaknya hingga saat ini baru mencapai penerimaan pajak kendaraan bermotor sebesar Rp. 12,97 milyar lebih. “Target kita adalah 14,8 milyar. Sehingga kami berupaya terus mencapai target tersisa, yakni sekitar 1,8 milyar,” jelas Arwin saat ditemui Sinjai Info di ruang kerjanya, Selasa (28/11/2017).

Meski realisasinya baru mencapai 87,56 persen, Arwin optimis target bisa tercapai. “Makanya pada awal Desember ini kami adakan lagi sosialisasi pajak, serta bekerjasama Polres Sinjai melakukan penindakan dalam bentuk penertiban pajak kendaraan bermotor,” tambahnya seraya berharap masyarakat juga proaktif melunasi pajaknya.

Berdasarkan data yang dimiliki Samsat Sinjai, pemilik kendaraan roda dua masih merupakan penunggak pajak terbanyak. Sementara untuk kategori kendaraan roda empat, penunggak pajak terbanyak berasal dari pemilik mobil jenis sedan dan truk. (Kari)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top