Sinjai.Info, Sinjai Timur,– Pasukan Amal Sholeh (PASKAS) yang berkantor di Masjid Nailul Maram Sinjai bersama orangtua asuh (Donatur) melakukan Launching penyaluran perdana Gerakan Infaq Beras (GIB) Gelombang Pertama kepada Anak Yatim, Penghafal Al-quran dan Fii Sabilillah di Sekretariat PASKAS di Masjid Nailul Maram Sinjai, Kelurahan Lappa, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Selasa (25/5/2021) pagi.
Wakil Bupati Sinjai, Andi Kartini Ottong hadir dalam launching dan turut andil dalam penyerahan bantuan gerakan infaq beras tersebut. Ia mengapresiasi keberadaan Paskas di Sinjai karena gerakan yang dilakukan nyata dan mendukung Visi-Misi Pemerintah Daerah Kabupaten Sinjai.
“Saya selaku pemerintah daerah turut bersyukur dengan adanya Paskas, karena gerakan infaq beras yang diserahkan pada beberapa pondok pesantren merupakan kerja nyata, dan kita tahu bahwa santri-santri yang berada di pesantren itu belajar dengan baik. Tentunya ini sumber daya manusia yang Insya Allah akan unggul dan berdaya saing di Kabupaten Sinjai,” ujar Kartini.
Usai launching, Andi Kartini Ottong bersama Paskas Nailul Maram menyerahkan donasi beras ke Pimpinan Pondok Pesantren Syiar Islam Batulappa. Diketahui terdapat 19 pesantren yang sudah terdata oleh Paskas untuk penyaluran infaq beras, di mana hari ini ada 4 pesantren yang akan di kunjungi di antaranya Pesantren Syiar Islam Batulappa, Darul Hikmah Tongke-Tongke, Darul Istiqamah, Ibudarrahman Panreng. Selain itu Rumah Penghafal Al-Quran di Sinjai akan data oleh Paskas untuk menerima bantuan yang serupa.
(awal)