Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Upacara peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-56 tahun 2020 berlangsung sederhana. Tak ada ucara di lapangan, yang ada hanya upacara virtual.
Seperti yang diikuti Dinas kesehatan Kabupaten Sinjai, Kamis (12/11/2020) pagi. Upacara virtual ini dihadiri langsung Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto,
Hari Kesehatan Nasional mengusung Tema “Satukan Tekad Menuju Indonesia Sehat” Menteri Kesehatan dalam sambutannya mengatakan,Hari Kesehatan Nasional ke 56 tahun ini merupakan momentum untuk bersyukur di era pandemi, dan mengingatkan semua tentang pentingnya kesehatan.
“Pada perayaan HKN tahun ini, pemerintah juga mengambil sub tema yang masih berhubungan dengan pandemi Covid-19, yaitu Jaga Diri, Keluarga dan Masyarakat, Selamatkan Bangsa dari Pandemi Covid-19,” ucapnya.
Sementara itu Kepala Bidang Pelayanan dan Kesehatan Dinas Kesehatan Sinjai, Mahyuddin mengatakan, peringatan Hari Kesehatan Nasional di Kabupaten Sinjai diisi beberapa kegiatan sosial diantaranya pemberian bingkisan kepada pasien di sejumlah puskesmas oleh organisasi profesi.
(kari)