Pemkab Sinjai Bangun Sentra Industri Logam di Bulopoddo

Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa saat kunjungan kerja dan silaturahmi di Masjid Al Mujahidin Desa Lamatti Riaja, Kecamatan Bulupoddo, Jumat (30/4/2021) malam menjelaskan rencana pembangunan sentra industri logam. (foto: kominfo)
Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa saat kunjungan kerja dan silaturahmi di Masjid Al Mujahidin Desa Lamatti Riaja, Kecamatan Bulupoddo, Jumat (30/4/2021) malam menjelaskan rencana pembangunan sentra industri logam. (foto: kominfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,-– Pemerintah Kabupaten Sinjai pada kepemimpinan Bupati Andi Seto Asapa (ASA) dan Wakil Bupati Hj. A. Kartini Ottong, menggelontorkan sejumlah anggaran untuk membangun infrastruktur strategis di Kecamatan Bulupoddo tahun 2021 ini.

Hal tersebut diungkapkan Bupati ASA saat melakukan kunjungan kerja dan silaturahmi bersama masyarakat Bulupoddo di Masjid Al Mujahidin Desa Lamatti Riaja, Kecamatan Bulupoddo, Jumat (30/4/2021) malam.

Bupati ASA mengungkapkan, Pemkab Sinjai bertekad tidak akan pernah berdiam diri dan akan terus bergerak maju dalam mensejahterakan masyarakat Sinjai khususnya di Kecamatan Bulupoddo.

Secara rinci, ASA menjelaskan berbagai rencana pembangunan di Kecamatan Bulupoddo tahun 2021 duantaranya pembangunan beberapa irigasi dan septic tank.

Selain itu, tahun ini juga akan dibangun sentra industri logam senilai Rp6 miliar, rehabilitasi Puskesmas Bulupoddo senilai Rp2 miliar, dan rehabilitasi sekolah SD dan SMP sebesar Rp3 miliar.

Dibidang pertanian, kelompok tani di Bululoddo akan mendapatkan bantuan alsintan, bantuan pengembangan jagung untuk 67 kelompok tani dan pengmbangan padi seluas 200 hektar.

“Semua ini demi kesejahteraan masyarakat bulupoddo, olehnya itu kami harapkan kerjasama dan dukungan penuh terhadap program Pemerintah yang memiliki visi misi untuk memajukan pembangunan merata di Kabupaten Sinjai,” tuturnya. (adv)