Pemkab Sinjai Tekan Inflasi Melalui Pasar Murah

Pasar murah di halaman kantor Camat Sinjai Tengah, Kamis (18/1/2024) pagi. (zar)
Pasar murah di halaman kantor Camat Sinjai Tengah, Kamis (18/1/2024) pagi. (zar)

Sinjai.Info, Sinjai Tengah,– Komitmen Penjabat (Pj) Bupati Sinjai T.R. Fahsul Falah merealisasikan program prioritas di Kabupaten Sinjai tidak diragukan lagi. Orang nomor satu di Bumi Panrita Kitta’, itu terus melakukan berbagai gebrakan.

Pengendalian inflasi salah satunya. Upaya yang dilakukan adalah dengan menggelar pasar murah di halaman Kantor Kecamatan Sinjai Tengah, saat kunjungan kerja ke Kecamatan Sinjai Tengah, Kamis (18/1/2024).

Pj Bupati Sinjai, T.R Fahsul Falah, menekankan pentingnya stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok agar dapat meringankan beban ekonomi masyarakat sehingga memberikan perhatian khusus terhadap keberlanjutan program pasar murah dalam rangka pengendalian Inflasi daerah.

“Semua pihak diharapkan dapat bekerja sama dalam mendukung program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup dan ekonomi masyarakat Sinjai Tengah,” pungkasnya.

“Ini juga menjadi sarana bagi kami untuk lebih memahami kebutuhan , dan merumuskan langkah-langkah strategis dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.

Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan (Disperindag) dan ESDM Kabupaten Sinjai, Muh. Saleh menegaskan pasar murah digelar berkaitan dengan program prioritas Pj Bupati dalam pengendalian inflasi, karena menyediakan kebutuhan pokok yang lebih murah dari harga yang ada di pasar.

Saleh mencontohkan, harga telur ayam ras yang dijual Rp40 ribu per rak dari harga pasar Rp44 ribu per rak. Komoditi cabai dari hari Rp40 ribu di pasar murah dijual dengan harga relatif murah Rp30 ribu per Kilogram, dan masih banyak komoditi dan kebutuhan pokok lainnya seperti Beras, Minyak, Gula, dan sayur mayur.

“Tujuannya untuk keterjangkauan bahan pokok untuk masyarakat. Kegiatan ini bakal dilaksanakan di seluruh kecamatan dalam Kunker Pj Bupati Sinjai,” terang Kadis Perindag. (adv)