Peringatan Hari Pahlawan di Sinjai Dirangkaikan HKN

Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa menjadi pembina upacara peringatan Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional (HKN), Kamis (10/11) pagi. (dok/humas pemkab)
Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa menjadi pembina upacara peringatan Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional (HKN), Kamis (10/11) pagi. (dok/humas pemkab)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa menjadi pembina upacara peringatan Hari Pahlawan yang ke-77, dirangkaikan dengan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 tahun 2022 yang digelar halaman kantor Bupati Sinjai, Kecamatan Sinjai Utara, Kamis (10/11/2022) pagi.

Upacara ini diikuti Ketua DPRD Sinjai, Jamaluddin, unsur Forkopimda, para Kepala OPD, ASN, para Kepala Puskesmas serta diikuti oleh seluruh tenaga kesehatan yang ada di Sinjai.

Andi Seto Asapa selaku Inspektur dalam amanatnya mengatakan dengan memeringati Hari Pahlawan diharapkan kita akan lebih menghargai jasa, dan pengorbanan para pahlawan sebagai bangsa yang merdeka, dengan semangat “Pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat”

“Peringatan hari pahlawan 2022 diharapkan mampu memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu, dan membantu sesama tanpa memandang sekat, janganlah kita kita mau untuk dipecah belah,” jelasnya.

Selain itu, Bupati mengajak untuk menjadikan momentum Peringatan Hari
Pahlawan 2022 untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain.

“Mengisi kemerdekaan dengan menjadi Pahlawan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan sekitar dan
seterusnya. Jadikanlah semangat dan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama,” lanjutnya.

Usai upacara peringatan Hari Pahlawan dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan kepada tenaga kesehatan serta penyerahan kendaraan dinas operasional berupa kendaraan bermotor roda dua dan ambulans.

(rezky amalia/agusman)