hari jadi
Ragam

Peringati Hari Bumi, Redaksi Sinjai Info Tanam Pohon di Pondok Pesantren Wadi Mubarak


  Senin, 22 April 2024 1:18 pm

Pemred Sinjai Info, Zainal Abidin Ridwan (baju biru) saat menanam pohon bersama pimpinan pondok pesantren Wadi Mubarak. (Agusman/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Selatan,— Pemimpin Redaksi Sinjai Info, Zainal Abidin Ridwan menyerahkan bibit Pala, Durian, dan Ketapang Kencana kepada pimpinan Pondok Pesantren Wadi Mubarak Desa Gareccing, Kecamatan Sinjai Selatan, Senin (22/4/2024) pagi.

Usai penyerahan bibit dilanjutkan dengan penanaman di lahan milik pesantren. Menurut Zainal, kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Bumi sedunia, sekaligus menyambut HUT ke-9 Media Online Sinjai Info.

“Bibit yang diserahkan ini berasal dari DLHK Sinjai dan UPTD KPH Tangka. Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Bumi sedunia, sekaligus menyambut HUT ke-9 Media Online Sinjai Info,” kata Pemred Sinjai Info usai penanaman bibit pohon.

Zainal berharap melalui kegiatan ini pimpinan pondok dan para santri/santriwati semakin besar perhatiannya pada upaya-upaya pelestarian lingkungan.

“Khusus bibit durian dan pala yang kami serahkan, diharapkan tumbuh dengan baik dan berbuah sehingga seluruh warga pondok pesantren ini bisa menikmatinya,” harap Zainal yang juga mantan Pemred Sinjai TV ini.

Di Kabupaten Sinjai sedikitnya 15 ribu bibit pohon dibagikan oleh Pemkab Sinjai dan UPTD KPH Tangka kepada semua elemen masyarakat untuk ditanam di Hari Bumi, yang diperingati setiap tanggal 22 April.

(Agusman)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top