Sinjai.Info,Sinjai Utara– Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-57 , Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang Sinjai, menggelar Lomba Badminton antar profesi kesehatan. Bertempat di Gedung Pemuda , Sabtu (30/10/2021).
Tema peringatan HKN ke-57 tahun 2021 ini adalah “sehat Negeriku Tumbuh Negeriku”.
Ketua IDI cabang Sinjai , Dr.Kahar Anies dalam sambutannya mengharapkan di hari kesehatan Nasional yg ke-57 ini, para tenaga kesehatan bisa lebih kuat, terutama melawan Covid 19.
“Lewat Kejuaraan Bulutangkis ini bisa memperkuat para petugas kesehatan baik sebagai sarana silaturahim maupun sebagai sarana konsolidasi tenaga kesehatan, agar bisa saling bekerjasama dan saling menguatkan. Dan kegiatan ini bisa bisa berjalan dengan sukses.”,ungkapnya.
Dr. Kahar juga mengatakan, peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) memang selalu diperingati setiap tanggal 12 November, namun baru bisa terlaksana hari ini.
Sementara itu ketua Panitia, Dr. Rahmat, menyatakan kejuaraan ini diikuti oleh 27 pasang peserta. Terdiri dari pegawai Dinkes, pegawai Rumah Sakit, pegawai Puskesmas dan organisasi profesi kesehatan.
Puncak acara pada tanggal 14 November 2021 sekaligus Semifinal dan final kejuaraan bulutangkis. Dan Akan ada Funbike dan beberapa games yang akan dipusatkan di lapangan Sinjai Bersatu.
(Kari)