Sinjai.Info, Sinjai Timur,– Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Hasanuddin (UNHAS) Gelombang III dari beberapa program studi, melaksanakan aksi bersih pantai sekaligus pemasangan tempat sampah organik dan anorganik di Pantai Mallenreng, Desa Panaikang, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai, Minggu (14/01/2024) pagi.
“Kegiatan hari ini kami laksanakan pemasangan tempat sampah, dan setiap hari Minggu kita juga melakukan aksi bersih pantai.” kata Nurul Chumaira Azzahrah, peserta KKN yang juga Koordinator Desa Panaikang.
Selain itu, Nurul Chumaira Azzahrah juga menyampaikan kegiatan ini salah satu program kerja yang dilaksanakan oleh Mahasiswa KKN UNHAS yang ditempatkan di Desa Panaikang, dan juga menyampaikan maksud dan tujuan dalam kegiatan yang di laksanakan pada hari ini.
“Maksud dan tujuan pemasangan tempat sampah di Pantai Mallenreng ini agar pengunjung dan warga sekitar yang datang di tempat ini, agar lebih tinggi lagi kesadarannya untuk membuang sampah pada tempatnya dan juga bisa lebih dijaga lagi kebersihannya dengan adanya pemasangan tempat sampah ini,” ungkapnya di Pantai Mallenreng.
Ia berharap program kerja mereka berjalan lancar hingga penarikan nantinya. Dukungan Kepala Desa Panaikang diakuinya sangat membantu pelaksanaan program kerja KKN.
(agusman)