Sinjai Utara, sinjai.info,- Pesta nelayan secara resmi dimulai hari ini, Senin (25/1/2016) siang. Bupati Sinjai, H. Sabirin Yahya, hadir memberikan sambutan dan membuka kegiatan yang diinisiasi oleh Extreme Community Sinjai. Bahkan Bupati turut serta mengikuti prosesi MappanrE Tasi hingga ke tengah laut.
MappanrE Tasi, atau membuang sesajian ke tengah laut adalah salah satu kegiatan yang paling ditunggu-tunggu oleh komunitas nelayan. Tradisi ini adalah bentuk rasa syukur nelayan atas karunia yang diberikan oleh Tuhan, dalam bentuk hasil laut yang melimpah.
Selain MappanrE Tasi’, panitia juga akan menggelar kegiatan yang tak kalah meriahnya, seperti lomba katinting, lomba perahu hias, serta pasar malam yang akan berlangsung hingga 30 Januari 2016.
“Kegiatan ini sangat meriah, dan saya berharap ini menjadi agenda tahunan. Pemda siap memberikan dukungan penuh” ucap Bupati Sinjai, kepada wartawan usai membuka acara. (ZAR)