hari jadi
Info Desa

Pilkades di Sinjai Diikuti 190 Cakades


  Rabu, 2 Maret 2022 3:21 pm

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) kabupaten Sinjai, Andi Hariyani Rasyid.(dok.sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara serentak di Kabupaten Sinjai, dijadwalkan berlangsung pada 17 Maret 2022 mendatang. Pilkades di 54 Desa ini akan diikuti 190 Calon Kepala Desa atau Cakades.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 181 cakades berjenis kelamin Laki-laki, dan 9 orang perempuan. Hal ini dibenarkan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) kabupaten Sinjai, Andi Hariyani Rasyid.

“Ada 190 orang calon kades, diantaranya cakades laki-laki 181 dan perempuan 9 orang,” sebutnya. Mantan Camat Sinjai Utara ini menambahkan, terdapat di dalamnya 41 cakades incumbent. “Jadi 13 incumben yang tidak lagi ikut bertarung,” terangnya.

Sementara untuk cakades perempuan kata Hariyani, 9 orang tersebut berasal dari 8 desa yang menggelar Pilkades diantaranya Desa Barania, Pattongko, Saotengnga, Batu Belerang, Biji Nangka, Saotengnga, Pulau Harapan dan Pulau Padaelo. “Di Desa Saotengnga Kecamatan Tellulimpoe, ada dua cakades perempuan,” tandasnya.

(ZAR)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top