Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Apel kesiapan pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, digelar Kepolisian Resor Sinjai, Jumat (18/10/2019) pagi di Mapolres Sinjai.
Dandim 1424 Sinjai, Letkol Inf. Oo Sahrojat, tampil sebagai pembina apel dan gelar pasukan. Dandim 1424 Sinjai saat membacakan sambutan seragam Kapolda Sulsel, mengatakan apel gelar pasukan ini diselenggarakan untuk mengecek kesiapan personel, sarana dan prasarana untuk melaksanakan pengamanan tahapan akhir Pemilu 2019.
“Pemilihan umum dapat dikatakan sebagai penanda utama demokrasi, karena masyarakat diajak untuk ikut serta menentukan pemimpinnya pada tiap periode yang ditentukan. Dalam kaitan tersebut, kita dihadapkan pada upaya penegakan supremasi hukum, penghormatan terhadap nilai-nilai HAM serta peningkatan kualitas pelayanan publik,” ucap Dandim.
Masih dalam sambutan seragam yang ia bacakan, Dandim menjelaskan bahwa pelaksanaan gelar pasukan ini serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia dengan menyasar potensi kerawanan tinggi seperti unjuk rasa yang dilakukan oleh mahasiswa, buruh, dan element masyarakat lainnya.
“Saya mengharapkan agar pola penangan dan pengamanan dapat dilakukan dengan maksimal oleh segenap aparat keamanan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif,” pungkasnya.
Usai apel gelar pasukan, Dandim didampingi Kapolres Sinjai AKBP Sebpril Sesa, mengecek ranmor dinas baik roda empat maupun roda dua sebagai sarana prasarana pendukung.
Kegiatan ini turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Sinjai, Jamaluddin, serta pejabat lingkup Mapolres dan Polsek se-Kabupaten Sinjai.
(Kari)