Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Mahasiswa KKN Universitas Hasanuddin Gelombang 106 Sinjai 2 bersama Muda Berkarya Production, berhasil melaksanakan program kerjanya dalam tajuk Webinar Nasional: How to Survive as Entrepreneur in This Pandemic Era? melalui aplikasi zoom meeting, Minggu (08/08/2021).
Kegiatan ini dibuka Rahmatullah, SIP., M.Si yang merupakan Dosen Pengampu KKN Unhas untuk wilayah Sinjai 2. Setelah resmi dibuka, rangkaian acara kemudian dipandu moderator Chaerullah Aldan yang merupakan Nomine Mahasiswa Berprestasi di Bidang Non-Akademik PKN STAN, bersama para speakers yang berasal dari akademisi entrepreneurship dan para pelakunya langsung.
Dimulai dengan pemaparan materi oleh Muh. Algifary Haska (owner/CEO dari ALFHA Clothing dan Nganre Indonesia) serta Zakinah Rizky (owner Agassi Store dan Wear Zet Clo), yang masing-masing menceritakan bagaimana usaha mereka bisa bertahan di tengah kondisi pandemi yang tak kunjung usai ini. Dalam pemaparannya mereka mengungkapkan bahwa dalam memulai usaha perlu adanya sebuah aksi yang harus dilakukan.
Mengutip pesan yang disampaikan Muh. Algifary Haska dalam pemaparannya bahwa seekor burung yang bertengger di atas pohon, tidak pernah takut kalau rantingnya patah. Karena kepercayaannya bukan pada rantingnya, tetapi pada sayapnya sendiri. Maka dari itu, ide dengan tindakan akan menghasilkan sesuatu setidaknya pengalaman yang dapat dipelajari ketika ingin mencoba lagi.
Setelah berbagi cerita bersama para pelaku usaha, pemaparan kemudian dilanjutkan oleh akademisi serta expertise dalam hal yang berhubungan dengan tema, yaitu Sismita Sasmita yang merupakan Strategic Planner Group Head di Pantarei Communications dan saat ini juga sebagai dosen jurusan ilmu komunikasi di Universitas Indonesia. Dalam pemaparannya ia memberi wawasan kepada para partisipan tentang metode terbaik yang harus dilakukan para pelaku usaha dalam pandemi ini berdasarkan data dan kondisi realita saat ini.
Melihat kondisi saat ini menurutnya tentu media digital adalah yang paling tepat untuk digunakan dalam proses pemasaran dan transaksi antar pelaku usaha dan konsumennya.
Lanjutnya, untuk mereka yang tidak ada pengalaman atau pengetahuan sama sekali tentang media digital perlu mengambil langkah kecil untuk memulai. Usahakan dimulai dari Rp 0. Hal ini agar tidak ada tekanan untuk sukses dalam sekali mencoba dan mendorong kemampuan para pelaku usaha untuk berpikir lebih kreatif.
Sebagai informasi, Webinar Nasional: How to Survive as Entrepreneur in This Pandemic Era? ini dihadiri oleh lebih dari 200 partisipan umum dengan berbagai macam usia dan latar belakang, mulai dari pelajar, mahasiswa, pekerja, hingga pelaku usaha dari berbagai wilayah di Indonesia. (adv)