Sinjai Info, Sinjai Utara,– Karang Taruna Mattirowalie menggelar beragam lomba dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia(RI) ke-77 tahun.Lomba dilaksanakan di Lapangan Tokka, Kelurahan Alehanuae, Kecamatan Sinjai Utara.
Beragam kegiatan yang dilombakan berlangsung meriah. Diikuti ratusan anak- anak hingga remaja yang ada dilingkungan Keluarahan Alehanuae, diantaranya Lingkungan Tanassang, Tokka, Benteng dan Baruttung.
Lurah Alehanuae, Muhammad Amir, saat membuka kegiatan pada Rabu (17/8/2022) menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini dan juga kepada para pemuda Alehanuae, karena telah menggagas untuk melanjutkan estafet kepengurusan Karang Taruna Mattiro Walie yang telah beberapa lama vakum.
“Memang beberapa tahun terakhir Karang Taruna Mattirowalie mengalami kevakuman, karena kepengurusan yang lama sudah pada lanjut usia, olehnya itu kami berharap dengan adanya kegiatan ini dan keberadaan kembali Karang Taruna Mattirowalie bisa mempererat kebersatuan antar lingkungan”, terangnya.
(Reski Amalia)