Sinjai Ditetapkan Tuan Rumah Piala Soeratin Putaran Kedua

Manajer Tim PSSI Sinjai U-17, dr. Kahar Anies (berdiri-kiri) bersama tim ofisial memberikan arahan kepada para pemain Sinjai yang akan berlaga di Piala Soeratin U-17. Kompetisi resmi PSSI ini akan dihelat di Stadion H.A.Bintang Sinjai, mulai 5 Oktober 2019. (foto: Rustan)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Asosiasi Provinsi (ASPROV) PSSI Sulawesi Selatan, menetapkan Kabupaten Sinjai sebagai tuan rumah pelaksanaan Piala Soeratin U17 putaran kedua Group F.

Penetapan ini berdasarkan Surat Keputusan (SK) ASPROV PSSI Sulsel Nomor Skep/097.c/U17/ASPROV.PSSI.SS/X/2019, tertanggal 17 Oktober 2019. Surat ini ditandatangani Sekretaris Umum ASPROV PSSI Sulsel, M. Nur Zakariah Leo.

Piala Soeratin U17 putaran kedua Group F akan dihelat pada 02-07 November 2019. Screening pemain dan Technical Meeting akan dilaksanakan pada 01 November 2019.

Di Group F ini tergabung 4 klub, yakni ASKAB PSSI Sinjai, Runner-up Group A, ASKOT PSSI Pare-Pare, dan ASKAB PSSI Sidrap.

“Insya Allah kami akan penuhi kewajiban sebagai tuan rumah sebagaimana isi SK penetapan sebagai tuan rumah yang dikeluarkan ASPROV PSSI Sulsel,” kata Ketua Umum ASKAB PSSI Sinjai, Dr. Hermansyah.

(ZAR)