Sinjai Utara Juara Umum Porkab IV

Plt. Camat Sinjai Utara, A. Jefrianto Asapa, menerima piala bergilir juara umum Porkab IV Sinjai dari Bupati Sinjai, Sabtu (14/09) sore di Stadion H. A. Bintang Sinjai. (foto: Agusman/sinjaiinfo)
Plt. Camat Sinjai Utara, A. Jefrianto Asapa, menerima piala bergilir juara umum Porkab IV Sinjai dari Bupati Sinjai, Sabtu (14/09) sore di Stadion H. A. Bintang Sinjai. (foto: Agusman/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Setelah sebelumnya disalip oleh Kecamatan Sinjai Selatan, akhirnya Kecamatan Sinjai Utara berhasil mengunci perolehan medali emas untuk mengamankan posisi sebagai juara umum Porkab IV Kabupaten Sinjai tahun 2019.

Sinjai Utara baru dipastikan merebut juara umum Porkab beberapa jam sebelum acara penutupan Porkab, melalui cabang olahraga Balap Sepeda kategori Kriterium. Dua emas berhasil direbut pembalap Sinjai Utara pada kategori ini.

Medali emas Sinjai Selatan melalui cabang olahraga Sepak Bola hanya mampu menipiskan jarak perolehan medali. Porkab IV Sinjai ditutup oleh Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, yang sebelumnya diawali laporan dan sambutan Ketua Umum Panitia Porkab dan Ketua KONI Sinjai, Andi Jefrianto Asapa dan Suhardiman.

Berikut perolehan medali masing-masing kontingen. Diurut berdasarkan juara.

Kecamatan Sinjai Utara :
28 emas
24 perak
14 perunggu

Kecamatan Sinjai Selatan :
27 emas
17 perak
28 Perunggu

Kecamatan Sinjai Tengah :
21 emas
14 perak
13 perunggu

Kecamatan Sinjai Timur :
17 emas
13 perak
20 perunggu

Kecamatan Pulau Sembilan :
15 emas
13 perak
11 perunggu

Kecamatan Sinjai Barat :
6 emas
12 perak
7 perunggu

Kecamatan Bulupoddo :
4 emas
8 perak
12 perunggu

Kecamatan Tellulimpoe :
3 emas
14 perak
8 perunggu

Kecamatan Sinjai Borong :
3 emas
9 perak
10 perunggu

(Agusman/Rezky Amalia)