hari jadi
komunika

‘Sipurio Sipurennu’ Jadi Tema Karnaval Budaya HUT Sinjai


  Selasa, 21 Januari 2020 6:27 am

Para peserta rapat pemantapan ‘Sinjai Culture Carnival’, Selasa (21/01/2020) di ruang pola Kantor Bupati Sinjai. Tema karnaval tahun ini adalah SIPURIO SIPURENNU. (foto: agusman/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Karnaval budaya bertajuk ‘Sinjai Culture Carnival’ atau SCC kembali akan dihelat. Karnaval ini dijadwalkan pada 22 Februari 2020 atau 5 hari sebelum puncak acara Hari Jadi Sinjai ke-456.

Teknis pelaksanaan SCC mulai dibahas Pemkab Sinjai melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Sinjai, pada rapat pemantapan di ruang pola Kantor Bupati Sinjai, Selasa (21/01/2020) siang.

Pada rapat ini panitia menjelaskan bahwa peserta karnaval hanya satu orang atau satu talent, yang mengenakan kostum rancangan atau kreativitas peserta.

Berbeda dengan dua kali pelaksanaan SCC sebelumnya, SCC tahun ini tak ada lagi barisan atau peserta lain di belakang talent.

“Tema Sinjai Culture Carnival tahun ini adalah SIPURIO SIPURENNU. Selain memperingati Hari Jadi Sinjai, kegiatan ini telah menjadi kalender tetap Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Provinsi Sulawesi Selatan 2020,” jelas Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Sinjai, Haerani Dahlan saat rapat pemantapan.

Seperti even sebelumnya, titik start SCC ditempatkan di Lapangan Nasional (lapnas) dan finis di lapangan Sinjai Bersatu.

(agusman)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top