hari jadi
Ragam

Staf Pengadilan Negeri Kunjungi Panti Disabilitas


  Kamis, 23 Mei 2019 9:23 am

Pengadilan Negeri Sinjai membagikan sedekah kepada anak-anak Panti Penyandang Disabilitas, Kamis (23/5). Kegiatan ini merupakan program tahunan PN Sinjai. (foto: kari/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Dalam rangka mempererat tali silaturahmi, Pengadilan Negeri Sinjai melalui Seksi Pendidikan Organisasi Wanita Pengadilan Negeri mengunjungi Panti Penyandang Disabilitas dan SLB, Jalan Jend. Sudirman, Kamis (23/5/2019).

Leli Triantini Abdullah, yang juga Ketua Cabang Dharmayukti Kartini Pengadilan Negeri mengatakan kegiatan anjangsana ini sebagai bentuk perhatian mereka kepada anak-anak panti dan warga kurang mampu.

“Semoga kegiatan anjangsana yang kami lakukan dapat bermanfaat di kemudian hari. Adapun bentuk bantuan yang kami salurkan berupa sembako, uang tunai dan juga makanan untuk buka puasa,” terangnya.

Selain anjangsana di panti dan SLB, Pengadilan Negeri Sinjai juga menggelar buka puasa bersama di Kantor Pengadilan Negeri, Jalan Jend. Sudirman, Kecamatan Sinjai Utara. (kari)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top