Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Pengurus DPD PAN Sinjai menggelar jumpa pers di Sekretariat DPD Sinjai, Jalan Jend. Sudirman, Kelurahan Biringere, Rabu (15/6/2022) siang. Jumpa pers dipimpin Ketua DPD PAN Sinjai, Mappahakkang, didampingi juru bicara partai, Andi Rifai Basri.
Andi Rifai Basri dalam penjelasannya kepada wartawan menyampaikan, adanya perubahan struktur kepengurusan DPD PAN Sinjai berdasarkan Surat Keputusan Nomor: PAN/A/Kpts/KU-SJ/ 131 /V/2022 Tentang: Perubahan Pertama Kepengurusan Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPW PAN) Kabupaten Sinjai Periode 2020-2025.
Yang mengejutkan dari SK yang ditandatangani Ketua Umum dan Sekretaris DPP PAN, Zulkifli Hasan dan Eddy Soeparno, adalah hilangnya nama Sekretaris DPD PAN Sinjai, Kamrianto dari struktur kepengurusan.
Kamrianto yang juga anggota DPRD Sinjai digantikan posisinya oleh A. Mursila AM. Mursila sebelumnya adalah Bendahara DPD PAN Sinjai.
“Kami berjalan berdasarkan petunjuk dari DPW PAN Sulsel. Rangkaian ini dimulai di bulan Januari. Pernah dilaksanakan Rapat Pleno di kantor DPD PAN Sinjai, yang mana pada saat itu membahas adanya beberapa pengurus yang dianggap lalai dalam menjalankan tugas, termasuk Sekretaris Kamrianto,” ungkap Andi Rifai Basri.
“Beberapa pertemuan termasuk Musyawarah Cabang yang diadakan DPD PAN Sinjai, Kamrianto selaku sekretaris tidak pernah hadir. Yang kedua adalah kontribusinya ke partai selama menjadi anggota DPRD Sinjai,” tambahnya.
Rifai menambahkan, posisi Mursila sebagai bendahara digantikan Andi Aswar. “Lanjut, di dalam kepengurusan baru ini, saudara Kamrianto tidak lagi menjadi pengurus di DPD PAN Sinjai, dan kita melihat apa petunjuk dari DPW nantinya tentang langkah-langkah yang diambil oleh DPD PAN Sinjai ke depan. Termasuk posisi Kamrianto di DPRD Sinjai,” tutupnya.
Jumpa pers ini turut dihadiri pengurus DPD PAN Sinjai lainnya, yang masuk dalam jajaran kepengurusan yang baru.
(agusman)